Capaian Pembelajaran Lulusan PS-S1 SIL:
- CPL01 Menguasai pengetahuan dasar matematik, sain dan teknik untuk bidang teknik sipil dan lingkungan
- CPL02 Menguasai pengetahuan teknik lanjut dan K3 di bidang teknik sipil dan lingkungan
- CPL03 Mampu mengidentifikasi dan memformulasikan permasalahan struktur dan infrastruktur, sumberdaya air, serta polusi dan sanitasi lingkungan di suatu wilayah
- CPL04 Mampu merencanakan, merancang, melaksanakan dan mengelola struktur dan infrastruktur di bidang teknik sipil dan lingkungan
- CPL05 Mampu menggunakan metode dan perangkat ICT terkini, serta memiliki keterampilan untuk menyelesaikan masalah bidang teknik sipil dan lingkungan secara inovatif – kreatif
- CPL06 Mampu menganalisis dan menginterpretasikan data dan informasi serta mengambil keputusan yang tepat
- CPL07 Mampu menyesuaikan diri terhadap perubahan dan perkembangan ilmu pengetahuan dan ICT serta memanfaatkannya
- CPL08 Mampu menjadi pemimpin dan mampu bekerja secara mandiri maupun berkelompok serta memiliki jiwa berwirausaha
- CPL09 Mampu berkomunikasi secara efektif dan menjalin jejaring
- CPL10 Menggunakan prinsip profesionalisme dalam bekerja, berintegritas serta mempunyai tanggung jawab agama, sosial dan budaya